![]() |
Ilustrasi. |
Dompu,
Berita11.com— Dua pasangan selingkuh yang tengah asyik mengadu nafsu liar di
kebun jagung Dusun Taropo, Desa Taropo Kecamatan Kilo, Kabupaten Dompu digrebek
warga setempat, Jumat (7/12/2018) dini hari.
Kedua
pasangan selingkuh Aan (bukan nama sebenarnya) dan Iis (bukan nama sebenarnya)
merupakan warga Desa Taropo yang berstatus suami orang dan telah memiliki tiga
anak. Demikian juga Iis merupakan istri orang.
Penggerebekan
kedua pasangan selingkuh tersebut berawal dari kecurigaan salah seorang pelajar
SMA yang melihat pria dan wanita yang telah memiliki pasangan sah tersebut
membonceng sepeda motor menuju lahan jagung milik Aan. Melihat hal itu, sang
pelajar melaporkan kepada warga setempat.
“Mendengar
kejadian tersebut spontanitas warga melakukan pengintaian yang tidak jauh dari
bilik bambu milik pelaku,” kata Sandy, warga Taropo yang ikut dalam
penggerebekan.
Melihat
banyak senter memasuki lahan miliknya, lanjut Sandy, kedua pasangan itu melarikan
diri. Namun tenaga Lis untuk kabur dari kejaran warga yang menggerebek tidak
sekuat tenaga pasangan selingkuhnya, Aan yang kabur dari kejaran warga.
“Anehnya
perempuannya sempat mengeluarkan keluhan bahwa dirinya masih sayang sama
suaminya berinisial JT. Warga saat itu karena jengkel akibat perlakuan yang
senonoh itu langsung menggiring pelaku ke rumah Kepala Dusun Sarahe,” cerita
Sandy.
Sementara
itu, Kapolsek Kilo, IPTU Rodolfo M.DE.A saat dihubungi Berita11.com mengatakan, bahwa sang pria, pasangan
selingkuh perempuan yang telah diamankan warga telah melarikan diri.
“Kabur,
semua tidak ada foto, saat ini saya dan anggota sedang melakukan pencarian,”
jelas Kapolsek Kilo saat dihubungi melalui layanan pesan whatsApp. [RIS]